Apa itu Monero (XMR)?
Monero (XMR) adalah mata uang kripto yang diluncurkan pada tahun 2014 dengan fokus memungkinkan transaksi yang privat dan tidak dapat dilacak. Berbeda dengan Bitcoin, yang mencatat transaksi di blockchain publik dan transparan, Monero dibangun menggunakan teknik kriptografi canggih yang menyamarkan data transaksi, termasuk pengirim, penerima, dan jumlahnya. Pendekatan ini membuat pembayaran sulit dilacak atau dihubungkan dengan aktivitas pengguna tertentu.
Proyek Monero dikembangkan dengan mengutamakan privasi dan keamanan. Tujuannya adalah menyediakan kerahasiaan finansial tanpa mengharuskan pengguna memiliki keahlian teknis mendalam. Jaringan ini dirancang untuk mendukung transaksi peer-to-peer yang cepat dan berbiaya rendah sekaligus mengurangi risiko sensor atau pengawasan.
Monero dibuat oleh satu kelompok yang terdiri dari tujuh pengembang. Lima di antaranya memilih untuk tetap anonim. Proyek ini berasal dari Bytecoin, yakni mata uang kripto terdesentralisasi yang berfokus pada privasi dan diluncurkan pada tahun 2012. Pada tahun 2014, seorang pengguna dengan nama samaran “thankfulfortoday” di forum Bitcointalk melakukan fork terhadap codebase Bytecoin untuk meluncurkan Monero setelah terjadi perselisihan mengenai perubahan yang diusulkan pada proyek aslinya. Sejak itu, pengembangan Monero melibatkan kontribusi dari berbagai pengembang selama bertahun-tahun.
Kegunaan lain dari Monero adalah mengurangi potensi diskriminasi harga dalam perdagangan online. Karena identitas pengguna dan riwayat transaksi tidak terlihat, penjual tidak dapat menyesuaikan harga berdasarkan perilaku pembelian personal atau lokasi geografis.
Protokol Monero menggunakan mekanisme konsensus proof-of-work berbasis algoritma CryptoNight. Rancangan ini membantu mempertahankan desentralisasi dengan membatasi keunggulan operasi mining skala besar, sehingga mendukung jaringan miner yang lebih tersebar.
Kegunaan token asli Monero, yaitu XMR, erat kaitannya dengan fitur privasinya. XMR adalah aset digital yang bersifat fungible, artinya setiap unit identik dan tidak dapat dibedakan berdasarkan riwayat transaksinya. Sifat ini memastikan XMR dapat digunakan tanpa mengkhawatirkan aktivitas masa lalu yang terkait dengan koin tertentu. Token ini juga digunakan dalam lingkungan komersial, sehingga memungkinkan bisnis melakukan pembayaran atau pembelian tanpa mengekspos informasi keuangan sensitif kepada pihak ketiga. Hal ini membantu melindungi data bisnis dan menjaga kerahasiaan dalam transaksi.
XMR mendukung transaksi privat sehingga penggunanya dapat mentransfer nilai tanpa mengungkapkan pengirim, penerima, atau jumlah transaksi. Ini sangat relevan bagi pengguna yang menginginkan privasi finansial di blockchain publik.
Pada saat artikel ini ditulis, suplai beredar dan total suplai XMR berjumlah lebih dari 18 juta. Harga XMR saat ini diperbarui dan tersedia secara real-time di Binance.











