Pada tahun 2022, kami telah meningkatkan inisiatif kepatuhan terhadap peraturan dan perlindungan pengguna.
Dengan bekerja secara kolaboratif bersama badan pengatur di seluruh dunia, Binance telah mendapatkan pendaftaran dan lisensi dalam 14 yurisdiksi sejak akhir tahun 2022.
Untuk lebih memperteguh komitmen kami melawan aktor jahat dalam ruang ini, kami telah meningkatkan jumlah staf keamanan dan kepatuhan kami lebih dari 500% dan menjadi bursa kripto pertama yang bergabung dengan National Cyber-Forensics and Training Alliance (NCFTA).
Kami meluncurkan sistem proof-of-reserves (PoR) agar siapa pun dapat memverifikasi bahwa dana pengguna dalam kustodi Binance disimpan 1:1, ditambah cadangan ekstra.
2022 akan segera berakhir – tahun ketika Binance meningkatkan inisiatif kepatuhan, transparansi, dan perlindungan pengguna global kami. Mari kita lihat kembali cara kami memperbaiki diri dalam ranah penting ini.

Tahun 2022 telah menjadi tahun yang sulit bagi industri aset digital yang penuh dengan pasang surut. Binance merayakan hari jadi yang kelima pada bulan Juli. Saat pertama kali memulai, kami menjalankan misi sederhana namun monumental: memajukan kebebasan uang bagi masyarakat di seluruh dunia. Sejak awal, pendekatan kami selalu mengutamakan pengguna dan bertindak demi kepentingan terbaik mereka. Sikap yang berfokus pada pengguna ini selaras dengan khalayak yang beragam di seluruh dunia, yang memberi kami kesempatan untuk membangun salah satu komunitas kripto terbesar dan paling bersemangat di industri ini.
Kendati banyak hal telah berubah sejak kami memulai perjalanan ini, tujuan kami tetap sama. Kami ingin memperluas kebebasan uang ke lebih banyak orang di seluruh dunia, dan adopsi secara luas hanya dapat dicapai dengan membangun ekosistem aman, transparan, dan tepercaya. Untuk mencapai hal ini, kami secara proaktif harus mengikuti praktik terbaik yang membantu membangun kepercayaan antara kami dan pengguna kami. Praktik terbaik ini termasuk menerapkan sejumlah langkah keamanan yang kuat dan sistem verifikasi identitas, yang membantu lembaga penegak hukum dalam memerangi kejahatan keuangan, bersikap transparan serta responsif, dan mengikuti aturan yang ada sambil berperan penting dalam pengembangan kebijakan dan peraturan khusus kripto yang baru.
Dengan kata lain, kepatuhan terhadap peraturan untuk industri kita amat penting. Beberapa pengadopsi mata uang kripto awal garis keras mungkin berpendapat bahwa mendorong peningkatan kepatuhan bertentangan dengan etos inti ranah ini — desentralisasi. Akan tetapi, kami sangat yakin bahwa bekerja bersama pemerintah dan secara aktif terlibat dalam proses peraturan merupakan prasyarat penting untuk adopsi massal yang pada akhirnya menguntungkan semua pengguna dan organisasi kami dalam ekosistem kami.
Seperti pernah dinyatakan oleh Changpeng Zhao (CZ), pendiri dan CEO Binance:
“Peraturan yang baik akan berdampak bagus untuk kripto. Peraturan yang buruk akan berdampak buruk bagi kripto. Memiliki peraturan bagus yang melindungi konsumen sambil mendorong inovasi penting untuk pertumbuhan industri. Memiliki peraturan bagus yang melindungi konsumen sambil mendorong inovasi penting untuk pertumbuhan industri.”
Selama setahun terakhir, saat aset digital terus menjadi perhatian utama badan pengatur, pembuat kebijakan, dan agenda publik, kami telah mengambil langkah aktif untuk memastikan kami tetap berada di puncak lanskap peraturan yang berevolusi secara pesat. Kami ingin mengambil kesempatan ini untuk membagikan beberapa sorotan utama kami.
Selama bertahun-tahun, Binance telah bekerja secara kolaboratif dengan pembuat kebijakan untuk membantu membentuk peraturan yang bijaksana yang memupuk perlindungan pengguna dan inovasi dalam industri kami. Dengan menyadari keuntungan beroperasi dalam lanskap peraturan yang stabil, Binance telah meluangkan banyak waktu untuk mengajukan lisensi, pendaftaran, dan otorisasi di berbagai yurisdiksi di seluruh dunia.
Meski ini bukan jalan yang mudah, tahun ini kami telah membuat langkah besar dalam mendapatkan lisensi dan pendaftaran secara global. Akhir tahun 2022, Binance telah mendapatkan 14 pendaftaran dan lisensi, yaitu memperoleh persetujuan atau izin peraturan untuk beroperasi di Kolombia, Abu Dhabi, Bahrain, Dubai, Afrika Selatan, Prancis, Italia, Spanyol, Polandia, Lituania, Siprus, Kazakhstan, Australia, dan Selandia Baru. Banyak dari kemajuan ini difinalkan sepanjang tahun 2022.
Seiring dengan upaya kami untuk terus menjangkau berbagai wilayah, kami akan terus bekerja bersama badan pengatur dan pembuat kebijakan nasional dan internasional guna memastikan bahwa kami memberikan layanan kami dengan mematuhi betul peraturan perundang-undangan berlaku.
Kami yakin bahwa memastikan keamanan maksimal pengguna kami tidak mungkin dilakukan tanpa koordinasi dan kerja sama dengan penegak hukum. Bertentangan dengan pendapat yang masih tersebar luas bahwa ekosistem kripto adalah tempat aman bagi penjahat siber, analisis data on-chain menunjukkan bahwa, pada tahun 2021, hanya 0,15% transaksi mata uang kripto yang dikaitkan dengan beberapa jenis kegiatan terlarang – dengan pembagian uang fiat yang digunakan untuk tujuan terlarang lebih besar berdasarkan tingkat besaran.
Pada dasarnya, aset digital memberikan transparansi dan keterlacakan jauh lebih baik dibandingkan dengan fiat, sehingga dapat menjadi alat ampuh di tangan para pejuang kejahatan. Kami siap mengambil tindakan untuk mencegah aktor jahat menggunakan platform kami, yang mencakup kerja sama dengan penegak hukum untuk mengidentifikasi, melacak, dan menangkap aktor kriminal.
Untuk memperkuat kapasitas kami melawan kejahatan siber, kami telah meningkatkan tim keamanan dan kepatuhan kami hingga lebih dari 500% dan menjadi platform kripto pertama yang bergabung dengan National Cyber-Forensics and Training Alliance (NCFTA), sebuah organisasi yang berfokus pada pengidentifikasian, mitigasi , dan pelumpuhan ancaman kejahatan siber.
Tim investigasi Binance juga telah memimpin dan berpartisipasi dalam 71 lokakarya tentang melawan kejahatan keuangan dan mengedukasi petugas penegak hukum dan pejabat pemerintah antara lain di Argentina, Brasil, Kanada, Prancis, Jerman, dan Korea Selatan. Terakhir, sejak Desember 2022, unit investigasi bintang kami telah merespons lebih dari 47.445 permintaan penegakan hukum dengan waktu penyelesaian rerata yang belum pernah terjadi sebelumnya hanya dalam tiga hari.
Di awal tahun ini, kami melakukan menambah Dana Keamanan Aset untuk Pengguna (SAFU), dan dana tersebut bernilai US$1 Miliar tanggal 29 Januari 2022. SAFU adalah sebuah dana asuransi darurat terdiri dari kepemilikan BNB, BUSD, dan BTC yang dirancang untuk melindungi pengguna yang mengalami kerugian karena keadaan tidak terduga. Ketika Binance membentuk dana bulan Juli 2018, kami mengalokasikan 10% dari semua biaya perdagangan untuk melindungi pengguna kami jika terjadi potensi pelanggaran keamanan.
Terakhir, mengingat beberapa kepailitan pemain besar dan krisis likuiditas yang mengguncang industri tahun ini, sekarang makin jelas bahwa transparansi adalah satu-satunya cara bagi platform mata uang kripto tersentralisasi untuk menjaga kepercayaan pengguna. Komitmen kami kepada pengguna kami tetap sama seperti sebelumnya. Itulah mengapa kami meluncurkan sistem proof-of-reserves (PoR) yang memungkinkan pengguna memverifikasi bahwa kami menyimpan dana yang diperlukan untuk mendukung aset mereka dengan rasio 1:1, ditambah cadangan ekstra. Cadangan kami meningkat setidaknya satu BTC tiap kali pengguna menyetorkan satu BTC ke platform kami, dan pengguna dapat memverifikasi aset BTC mereka di Binance melalui sistem PoR kami yang menggunakan teknik pohon Merkle. Pohon Merkle adalah alat kriptografi yang menggabungkan data dalam jumlah besar dan membuatnya lebih mudah untuk diproses. Selain membangun dan mengimplementasikan sistem PoR sebagai bagian dari komitmen kami terhadap transparansi, kami juga mengungkapkan detail alamat hot dan cold wallet kami sehingga siapa pun dapat memverifikasi kepemilikan kami secara real time.
Kepatuhan peraturan yang kuat dan komitmen tak tergoyahkan terhadap perlindungan pengguna kami adalah prinsip inti dari budaya Binance. Kami percaya bahwa kesuksesan jangka panjang dan integritas industri bergantung pada hal tersebut. Yang terpenting, dengan bekerja secara proaktif bersama badan pengatur dan penegak hukum, kami dapat memastikan bahwa keamanan pengguna dimaksimalkan di seluruh ekosistem Binance. Saat kami memasuki tahun baru dan merenungkan capaian Binance dan komunitas kami yang luar biasa pada tahun 2022, kami tidak sabar untuk memberi sumbangsih lebih lanjut pada pengembangan kerangka peraturan yang masuk akal seputar aset digital pada tahun 2023.
Ingin mempelajari lebih lanjut inisiatif kepatuhan dan perlindungan pengguna kami? Lihat artikel berikut: